Mateng – Sulbar . Pemerintah kabupaten Mamuju Tengah (Mateng), mendapatkan kesempatan penataan ruas jalan nasional sepanjang 1700 meter, menjadi dua ruas jalan, dengan properti taman membentang panjang ditengah keduanya , titik koordinat dari depan Kantor Pos Mateng, hingga depan Toko Fajar Bangunan, di Topoyo.
Pembanguan ruas jalan dua jalur dijalur transnasional di Mateng, akan dilaksanakan oleh PT Berkat Rahmat Sejati (Group PT Akkas) sebagai pihak pelaksana proyek pelebaran pembangunan dua jalur di Mateng, dan pekerjaan segera akan dimulai dalam waktu dekat, seiring dengan bakal usainya pelaksanaan jembatan duplikat Topoyo di Topoyo
Ia menyampaikan bahwa pengerjaan tahap pertama jalan dua jalur ini pada tahun 2021,
Aras (Bupati Mateng )“Nanti setelah ruas sebelah kanan tuntas, maka dilanjutkan pengerjaan sisi ruas kiri dari arah selatan Mamuju , lanjut beliau “
Karenanya, kepada masyarakat yang terdampak dari pembangunan jalan dua jalur ini, agar memberikan dukungan pelaksanaan pekerjaan pelebaran jalan ini, sehingga dapat selesai sesuai dengan target waktu yang ditentukan dalam perencanaan pekerjaan pembangunan dua jalur ini. Dalam kegiatan peninjauan tersebut di dampingi oleh sekda Mateng Askary Anwar serta dinas terkait bersama rekanan PT Berkat Rahmad Sejati
“Mengingat ini, adalah untuk kebaikan kita bersama, dan tentu yang menikmati nantinya juga adalah masyarakat Mateng, sebab itu dukungan doa, kiranya ini bisa diwujudkan bersama sama dan dituntaskan pembangunannya nanti dua jalur” tutup Bupati Mateng .
Mateng Wandy / sal